BLANTERORIONv101

5 Tips Pintar Menjaga Kesehatan Anak di Sekolah

6 November 2018
menjaga kesehatan anak di sekolah

Kesehatan anak harus menjadi prioritas bagi orang tua, terlebih seorang ibu. Penjagaan kesehatan terhadap anak ini tidak hanya dilakukan di lingkungan rumah dan sekitarnya, namun juga di lingkungan sekolah. Meskipun jauh dari jangkauan, sebagai orang tua, Anda tetap bisa menjaga tubuh sang anak dari lingkungan sekolah yang rentan terjadi penyebaran penyakit. Berikut ini tips cerdas agar anak Anda selalu sehat, baik di rumah, terlebih di sekolah.

1. Memberi Bekal Minum
Seorang anak sangat mudah tergoda untuk membeli minuman berwarna dan manis, seperti sirup atau minuman bersoda. Minuman seperti ini pastinya tidak sehat untuk tubuh anak. Terlebih jika minuman tersebut mengandung zat pewarna yang berbahaya bagi tubuh. Oleh karena itu, bekalilah anak dengan air mineral secukupnya atau jus buah buatan sendiri. Berilah pengertian bahwa minuman berwarna seperti itu tidaklah sehat dan dapat menjadikannya sakit. Jika ingin minum sirup, sebaiknya di rumah saja, sehingga Anda bisa mengendalikan tingkat kemanisannya yang cocok bagi anak.

2. Memberikan Makanan yang Bervariasi
Terkadang, seorang anak lebih senang membeli makanan di sekolah, meskipun tidak sehat, karena di dalam rumah makanan yang disediakan itu-itu saja. Oleh karenanya, Anda harus pandai-pandai memberikan makanan yang bervariasi dan juga bergizi. Berkreasi terhadap bentuk makanan juga sangat dianjurkan agar anak lebih tertarik makan di rumah daripada membeli di sekolah. Tentu saja bentuk yang Anda kreasikan sesuai dengan kesenangan sang anak. Sebagai contoh, anak senang sekali dengan kereta api. Maka, buatlah makanan dengan bentuk seperti kereta api. Dengan begitu, sang anak akan bersemangat untuk makan selama di rumah.

3. Membatasi Uang Saku
Saat ini sudah banyak sekolah yang menerapkan peraturan tentang tidak diperkenankannya membawa uang saku. Hal ini harus didukung oleh orang tua. Anda tidak perlu memberi sang anak uang saku. Namun, untuk sekolah yang tidak menerapkan peraturan seperti ini, ada baiknya Anda membatasi uang saku anak. Sebab, uang saku yang berlebih mendorong sang anak untuk konsumtif dengan membeli berbagai makanan yang diinginkannya meskipun tidak sehat. Sesuaikan nominal uang saku sesuai kebutuhannya saja.

4. Memberikan Vitamin
Agar tubuh sang anak sehat saat menjalani semua kegiatan di sekolah, berikan dia vitamin. Tidak hanya menyehatkan, vitamin juga dapat membuat tubuh sang anak mempunyai stamina prima meskipun harus mengikuti serangkaian kursus atau ekstrakurikuler sepulang sekolah. Saat ini, ada banyak sekali vitamin yang beredar di pasaran. Pastikan vitamin yang Anda berikan benar-benar sesuai dengan kebutuhan tubuh anak.

tips menjaga kesehatan anak di sekolah


5. Memberi Pengertian Bahaya Jajan Sembarangan
Memberi sebuah larangan pada anak jaman sekarang tidaklah mudah. Larangan justru seperti sebuah tantangan yang perlu dicoba. Oleh karena itu, sebagai orang tua, Anda jangan asal memberi larangan saja, tanpa memberi pengertian dan penjelasan yang dimengerti mereka. Berilah sebuah alasan paling tepat dan masuk akal, kenapa jajan sembarangan sangat berbahaya bagi kesehatan. Dalam hal ini, Anda bisa mengambil contoh iklan yang ada di televisi, di mana banyak anak yang mengalami diare. Dari iklan ini, Anda bisa memberi menyisipi penjelasan bahwa diare itu disebabkan jajan sembarangan. Atau, Anda juga bisa mengambil contoh anak di sekitar lingkungan Anda yang terserang penyakit diare. Melihat secara nyata contoh seperti ini, dengan sendirinya sang anak akan terdorong untuk mengikuti anjuran Anda, meskipun berada di sekolah.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda terapkan untuk menjaga kesehatan anak di sekolah.